Icon

Gagal Ginjal Kronis

Gagal ginjal kronis adalah ketika fungsi ginjal menurun secara bertahap akibat kerusakan jaringan ginjal yang berlangsung lama. Dimana ginjal berfungsi  menyaring limbah atau zat sisa metabolisme tubuh dan kelebihan cairan dari darah untuk dibuang melalui urine. 

Berdasarkan beratnya gangguan fungsi ginjal, penyakit gagal ginjal kronis ini terbagi atas stadium satu sampai stadium lima. Stadium lanjut pada gagal ginjal kronis akan ditandai dimana ginjal tidak lagi dapat menyaring darah sebagaimana fungsi ginjal yang sehat, yang akan menimbulkan penumpukan sisa metabolisme tubuh yang menyebabkan masalah kesehatan.

Penyebab dan Gejala Gagal Ginjal Kronis

Gagal ginjal kronis disebabkan oleh kerusakan jaringan ginjal yang dipicu oleh penyakit jangka panjang. Beberapa penyakit yang bisa menjadi penyebab gagal ginjal adalah diabetes, tekanan darah tinggi, dan penyakit asam urat.

Gejala yang ditemukan pada penderita gagal ginjal kronis antara lain:

  • Tekanan darah tinggi yang tidak terkendali
  • Bengkak pada kaki dan pergelangan kaki
  • Buang air kecil menjadi sedikit (oligouria)
  • Pucat dan lemas

Komplikasi Gagal Ginjal Kronis

Gagal ginjal kronis dapat memicu sejumlah komplikasi berikut:

  • Gangguan elektrolit, seperti penumpukan fosfor dan hiperkalemia atau kenaikan kadar kalium yang tinggi dalam darah
  • Gangguan keseimbangan asam dan basa di dalam tubuh, seperti asidosis 
  • Penyakit jantung dan pembuluh darah
  • Penumpukan kelebihan cairan di rongga tubuh, misalnya edema paru atau asites 
  • Anemia, karena ginjal juga berfungsi untuk membentuk sel darah merah
  • Kerusakan sistem saraf pusat yang bisa menyebabkan kejang

Pengobatan dan Pencegahan Gagal Ginjal Kronis

Penanganan gagal ginjal kronis bertujuan untuk meredakan gejala dan mencegah penyakit ini bertambah buruk akibat limbah yang tidak dapat dikeluarkan dari tubuh. Oleh sebab itu, deteksi dini dan penanganan secepatnya sangat diperlukan.

Pengobatan gagal ginjal kronis dapat berupa :

  • Pemberian obat-obatan untuk menurunkan tekanan darah dan mengurangi pembengkakan
  • Cuci darah
  • Transplantasi ginjal

Beberapa tindakan yang dapat kita lakukan dalam keseharian dapat mencegah terjadinya gagal ginjal, antara lain:

  • Minum air yang cukup
  • Berolahraga teratur
  • Mengendalikan stres dengan melakukan kegiatan yang positif
  • Terapkan gaya hidup sehat  dan pola makan yang sehat untuk menjaga berat badan yang ideal
  • Menghindari rokok dan konsumsi alkohol berlebihan
  • Jika memiliki riwayat diabetes, penting untuk mengontrol kadar gula darah dengan mengatur pola dan jenis makanan, olahraga, disertai obat-obatan sesuai anjuran dokter

Sobat Sehat RS UNAND, apabila membutuhkan informasi lebih lanjut atau ingin melakukan deteksi dini terkait kesehatan ginjal, Sobat Sehat dan keluarga di rumah bisa mengunjungi Poliklinik RS UNAND untuk berkonsultasi dengan dokter. Dengan pemeriksaan dini oleh dokter tentunya akan mendapatkan penanganan yang tepat dan dapat mencegah adanya komplikasi lebih lanjut.

 

 

 

 

 

 

 

 

Galeri Foto

Foto